Bun, Anak Demam saat Puasa? Begini 5 Cara Menurunkan Demamnya Secara Ampuh!

Anak demam saat puasa – Menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan memang merupakan kewajiban bagi umat muslim. Namun begitu, pada anak-anak puasa tentu tidak diwajibkan karena mereka belum memasuki fase akil baligh yang merupakan salah satu syarat puasa.

Gambar 1 - Anak demam saat puasa
Ilustrasi anak demam | Gambar: Freepik.com

Sebagian anak-anak mungkin sudah diajarkan berpuasa dalam usia tertentu oleh orang tua mereka. Lalu kemudian, untuk beberapa anak yang berpuasa bisa saja mengalami demam karena beragam faktor. Anak yang demam ketika berpuasa tentu bisa membuat orang tua khawatir atau panik akan kondisinya.

Lantas, jika kondisi tersebut terjadi pada anak, bagaimana cara mengatasi dan menurunkan demamnya? Yuk, Bunda simak penjelasan cara menurunkan demam anak secara ampuh dan mudah melalui ulasan lengkap di bawah ini.

Baca Juga: 6 Jenis Buah untuk Sahur yang Bikin Tahan Haus dan Lapar saat Puasa!

Ciri Kondisi Anak Demam saat Puasa

Bagi orang tua, ketika seorang anak mengalami demam saat puasa, maka Bunda perlu mengetahui dan memahami ciri atau gejala yang bisa diamati. Hal ini penting bagi Bunda atau pengasuh anak untuk mengenali ciri-ciri demam agar dapat memberikan perawatan yang tepat dan memastikan keamanan anak selama puasa.

Melansir laman Alodokter, berikut sejumlah ciri-ciri kondisi anak yang mengalami demam saat berpuasa:

  • Peningkatan suhu tubuh anak mencapai 37-38 derajat celcius atau lebih.
  • Ciri kemerahan dan kehangatan pada kulit anak.
  • Anak terlihat lemas dan lesu (pucat).
  • Terkadang anak bisa menggigil atau gemetar saat demam naik.
  • Nafsu makan anak berkurang dari biasanya.
  • Anak menjadi rewel karena mengalami sakit kepala atau nyeri di tubuh.

Ragam Penyebab Anak Demam Saat Puasa

Selain ciri kondisi demam anak, Bunda juga perlu mencari tahu apa saja yang bisa menjadi penyebab demam anak terjadi. Untuk Bunda ketahui dahulu, bahwa demam anak berpuasa bisa disebabkan oleh berbagai faktor, baik fisik maupun lingkungan.

Berikut adalah beberapa penyebab umum demam pada anak saat puasa:

  • Infeksi virus dan bakteri dapat menyebabkan demam pada anak yang berpuasa.
  • Puasa dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh, membuat anak lebih rentan terhadap infeksi.
  • Dehidrasi dapat menyebabkan demam dan menyebabkan kelelahan serta ketidaknyamanan bagi anak berpuasa.
  • Cuaca panas atau paparan sinar matahari yang berlebihan selama puasa dapat meningkatkan suhu tubuh anak dan menyebabkan demam.
  • Lingkungan yang tidak higienis atau paparan terhadap infeksi dari orang lain, seperti dari teman sekolah atau anggota keluarga lainnya, dapat menyebabkan anak terkena infeksi yang kemudian menyebabkan demam.

5 Cara Menurunkan Demam Anak saat Puasa yang Ampuh Dicoba

Ilustrasi kondisi anak demam | Gambar: Freepik.com

Ketika seorang anak mengalami demam saat berpuasa, hal ini tentu menjadi dilema bagi Bunda sebagai orang tuanya. Kondisi demam pada anak-anak selama puasa memerlukan perhatian khusus orang tua atau pengasuh untuk memastikan keamanan dan kesehatan mereka.

Berikut lima cara menurunkan demam anak saat puasa yang ampuh untuk dicoba Bunda:

1. Melakukan Tindakan Kompres Dingin

Cara ampuh pertama yang bisa Bunda lakukan ketika mengetahui kondisi anak demam ketika berpuasa yaitu melakukan tindakan kompres dingin.

Bunda bisa menyiapkan handuk sebagai kompres yang dibasahi dengan air dingin lalu kemudian diletakkan di dahi, punggung, atau leher anak selama beberapa menit. Hal ini dapat membantu menurunkan panas demam anak secara langsung dan memberikan rasa nyaman.

2. Menanyakan Anak Tentang Kesanggupannya untuk Berpuasa

Hal penting yang perlu Bunda lakukan ketika mengetahui kondisi anak demam ketika berpuasa, yaitu menanyakan anak tentang kesanggupannya untuk berpuasa. Berikan pemahaman bahwa anak sedang belajar puasa dan tidak apa-apa jika membatalkan puasa saat sakit sehingga anak tidak kecewa.

Jika anak mau memilih untuk membatalkan puasa, Bunda bisa berikan minum agar tubuh anak tetap terhidrasi dan berikan makanan ringan yang mudah dicerna, seperti potongan buah, bubur, yoghurt, biskuit anak, hingga roti gandum.

3. Membatasi Aktivitas Fisik Anak dan Memberikannya Waktu Istirahat yang Cukup

Cara mengatasi anak demam saat puasa selanjutnya untuk Bunda coba ialah membatasi aktivitas fisik anak dan memberikannya waktu istirahat yang cukup.

Tahukah Bunda bahwa istirahat yang cukup sangat penting untuk pemulihan yang cepat dari demam? Melansir laman Kids Health, bahwa penting memastikan anak banyak istirahat saat demam karena membantu menurunkan demamnya dan membantu melawan infeksi virus penyebabnya.

Untuk itu, pastikan anak mendapatkan waktu istirahat secara cukup selama mengalami kondisi demam. Selain itu, berikan batasan aktivitas fisik kepada anak semisal anak masih ingin bermain dalam kondisi masih demam dan menempatkan mereka di tempat istirahat yang sejuk dan nyaman.

4. Memakaikan Anak Pakaian Tipis dan Berbahan Adem saat Panas Demam

Banyak orang tua yang tidak menyadari bahwa ketika anak mengalami demam, maka jangan memakaikannya pakaian yang tebal dan berbahan panas. Bunda bisa memberikan pakaian baju yang tipis dan berbahan adem serta mudah menyerap keringat seperti baju bahan katun.

Memakai pakaian tipis dan berbahan adem akan membantu penurunan panas secara tidak langsung karena panas tubuh anak bisa tersalurkan dan tidak tertahan sehingga suhu tubuh menjadi perlahan menurun dan kembali menjadi normal seiring dengan berjalannya waktu.

5. Memberikan Anak Obat Penurun Demam

Cara ampuh menangani anak demam saat puasa yang bisa Bunda lakukan ialah dengan memberikan anak obat penurun demam. Hal ini bisa Bunda lakukan dengan terlebih dahulu mengajak komunikasi anak tentang puasanya yang dibatalkan karena kondisinya yang sakit demam.

Melansir laman Nation Wide Childrens, Bunda bisa memakai obat-obatan penurun demam yang dijual bebas. Bunda dapat memilih jenis obat ibuprofen untuk diberikan pada anak usia di atas 6 bulan. Selain itu, Bunda juga bisa memberikan jenis obat asetaminofen untuk anak di atas 2 bulan.

Baca Juga: Ampuh! 7 Obat Sariawan Anak Alami dengan Khasiat dan Kandungannya

Jangan Paksa Anak Berpuasa Jika Kondisi Tidak Mendukung

Hal yang perlu disadari banyak orang tua juga ialah jangan paksa anak berpuasa jika kondisi fisiknya tidak mendukung Bunda. Terlebih jika anak terus merengek dan mengungkapkan rasa tidak kuat untuk berpuasa secara penuh. Biarkan anak berbuka apabila memang ia merasa tidak sanggup untuk menjalani puasa sekarang.

Puasa setengah hari mungkin dapat menjadi opsi pilihan dalam mengajarkan puasa kepada anak di bulan Ramadan. Sebagai orang tua, Bunda perlu cermat dan peka terhadap kondisi tubuh anak yang sedang menjalankan puasa agar hal tersebut tidak menimbulkan dampak kesehatan atau trauma pada anak.

Percepat Kesembuhan Anak Demam dengan Meningkatkan Daya Tahan Tubuhnya dengan Memberikan Fitbumin Vemuno

Demam memang bisa saja terjadi kepada anak-anak terlebih saat berpuasa yang memang dapat menurunkan kondisi imun tubuh anak. Hal ini membuat anak menjadi lebih rentan mengalami infeksi virus atau bakteri seperti flu, pilek, radang tenggorokan yang dapat menyebabkan demam pada anak berpuasa.  

Selain itu, demam juga dapat dipicu dari dehidrasi selama puasa karena anak tidak mendapat cukup asupan cairan atau minum. Dehidrasi juga bisa membuat anak menjadi cepat lelah dan tidak nyaman baginya. Maka dari itu, sangat penting bagi Bunda sebagai orang tua untuk menjaga daya tahan atau imun anak dari segi asupan nutrisi yang diberikan.

Untuk Bunda ketahui, Kesembuhan anak dari demam sering kali terkait erat dengan meningkatnya daya tahan tubuhnya. Daya tahan tubuh, atau sistem kekebalan tubuh, merupakan pertahanan alami tubuh terhadap infeksi dan penyakit. Saat daya tahan tubuh anak meningkat, maka kemampuan tubuhnya juga meningkat untuk melawan virus, bakteri, dan penyebab lain dari demam juga meningkat.

Dengan memahami kekhawatiran Bunda terhadap anak yang demam, Fitbumin Vemuno hadir sebagai solusi praktis untuk meningkatkan imun dan daya tahan tubuh anak ketika mengalami demam sehingga cepat pulih. Fitbumin Vemuno merupakan suplemen sirup anak yang terbuat dari bahan alami pilihan berupa ekstrak ikan gabus, daun meniran, dan madu.

Khasiat dan manfaat Fitbumin Vemuno dapat meningkatkan imun tubuh, nafsu makan anak yang sakit, hingga membantu tumbuh kembang anak secara optimal. Fitbumin Vemuno memiliki keunggulan dari ekstrak ikan gabus hasil budidaya organik yang memiliki kandungan protein mencapai 80%, 18 jenis asam amino, asam lemak omega, vitamin, mineral, hingga serat.

Itulah ulasan mengenai anak demam saat puasa dan lima cara menurunkan demamnya secara ampuh untuk Bunda coba. Cara membeli Fitbumin Vemuno, Bunda bisa langsung saja mengklik pada gambar produk atau melalui tautan link pembelian secara online pada market place disini.

Segera beli Fitbumin Vemuno karena ada diskon promo Ramadan bulan ini untuk membantu anak Bunda memiliki imun tubuh yang kuat dan mempercepat kesembuhan sakit demamnya!