ASI bewarna bening – Sebagai seorang ibu yang baru memiliki anak, menyusui merupakan salah satu bentuk kasih sayang yang Bunda berikan kepada bayi agar mendapat asupan nutrisi secara maksimal. Meski begitu, tidak jarang banyak ibu menyusui yang merasa cemas dan khawatir akan kualitas ASInya termasuk mengenai wanra ASI yang bening.
Para ibu tersebut mungkin menganggap bahwa ASI bewarna bening sebagai salah satu tanda kualitas ASI yang kurang baik. Akan tetapi, benarkah seperti itu? Untuk menjawab kekhawatiran Bunda maka bacaan ini akan mengulas penyebab, kandungan, hingga faktanya. Yuk, simak Bunda penjelasan lengkapnya di bawah!
Baca Juga: Benarkah Waktu Pemberian ASI Kepada Bayi Harus 2 Jam Sekali? Ketahui Penjelasannya Bunda!
Penyebab ASI Bewarna Bening
ASI yang Bunda miliki memang bisa terlihat dengan beberapa warna seperti agak kuning, putih, agak merah hingga bening. Hal ini tentunya bergantung juga pada kondisi tubuh dan kesehatan Bunda selama menyusui. Untuk ASI yang bewarna bening, terdapat beberapa penyebab yang mungkin bisa terjadi pada Bunda.
Melansir Verywellfamily, ASI yang bewarna bening sebenarnya merupakan tanda jenis ASI foremilk yang mengalir keluar payudara pada saat awal sesi menyusui atau memompa ASI. Hal ini juga karena ASI ini lebih encer dan lebih rendah lemak sehingga cenderung terlihat bening atau jernih.
Bunda Jangan Khawatir dengan Warna ASI yang Bening
Meski ASI yang Bunda berikan kepada bayi bewarna bening, hal ini sepatutnya tidak perlu membuat Bunda merasa terlalu khawatir karena merupakan hal yang cukup normal saat menyusui. Selain itu, ASI yang bewarna bening juga merupakan bagian dari 2 jenis yang keluar saat menyusui bayi yaitu foremilk dan hindmilk.
Tidak heran jika ASI bewarna bening atau jernih di awal kemudian mulai mengental dan bewarna lebih pekat atau kuning pada saat pertengahan dan akhir menyusui yang merupakan hindmilk. Bayi membutuhkan keduanya karena memiliki kandungan yang sedikit berbeda untuk kebutuhan tubuhnya.
Baca Juga: Bolehkah Ibu Menyusui Makan Pare? Yuk, Kenali Efek Samping dan Kebaikannya untuk ASI Bunda
Kandungan ASI Bewarna Bening
Untuk kandungannya sendiri, ASI bewarna bening dan encer memang agak berbeda dengan ASI yang lebih pekat atau kental. Melansir Healthline, untuk ASI yang terlihat bening atau foremilk memiliki kandungan yang lebih sedikit lemak, tinggi laktosa, protein dan lebih banyak elektrolit dengan tekstur yang encer.
Kandungan pada ASI bening atau foremilk memiliki banyak manfaat bagi bayi seperti laktosa untuk sumber energi, mencerdaskan bayi, membantu menyerap mineral seperti kalsium untuk tulang bayi, dan sistem pencernaan serta kesehatan bayi. Selain itu, elektrolit dalam ASI juga sebagai sumber cairan untuk tubuh bayi.
Perbedaan ASI Bening dan ASI Kental
Terdapat sedikit perbedaan antara ASI bening dan ASI kental yang perlu Bunda ketahui juga. Faktanya, perbedaan yang pertama ialah ASI bening biasa keluar saat waktu awal menyusui bayi, sedangkan ASI kental keluar saat waktu akhir menyusui bayi. Dari segi kandungan, ASI kental atau hindmilk memiliki jumlah lemak dan kalori yang lebih banyak untuk membuat bayi kenyang.
Dari segi tampilan warna, ASI bening (foremilk) lebih cenderung bewarna bening, jernih atau agak biru. Sementara itu, ASI kental (hindmilk) memiliki warna yang lebih cenderung pekat, kekuningan, atau putih. Untuk perbedaan tekstur fisik, ASI bening lebih memiliki jenis tekstur yang encer, sedangkan ASI kental tentunya memiliki tampilan fisik yang lebih padat dan kental.
Lantas, Mana Warna ASI yang Lebih Baik?
Sebenarnya jenis warna ASI keduanya baik dan dibutuhkan bayi untuk menunjang pertumbuhan dan perkembangan tubuhnya agar sehat dan optimal. Warna ASI bening yang kaya akan kandungan laktosa dan elektrolit membantu bayi dalam mengatasi rasa haus dan dahaga serta menjaga kesehatannya secara keseluruhan. Warna ASI yang lebih pekat dan kental memiliki kandungan lemak dan kalori yang dapat membuat bayi merasa puas dan kenyang menyusu ASI.
Baca Juga: Berapa Lama ASI Bertahan di Dot Botol Susu Bayi? Cari Tahu agar Bunda Tidak Salah!
Cara Menjaga Kualitas ASI Meski Bewarna Bening untuk Si Buah Hati
Setelah membaca dan memahami penjelasan di atas, Bunda tentu menjadi lebih tahu ASI bewarna bening disebabkan oleh apa, kandungannya, serta faktanya. Meski encer atau kental, kandungan nutrisi ASI di dalamnya tetap ideal dan dibutuhkan bayi untuk memenuhi kebutuhan tubuh dan perkembangannya.
Warna ASI memang dapat berbeda-beda tergantung kondisi tubuh dan kesehatan Bunda. Meski begitu, pada umumnya warna ASI yang sehat dapat terlihat bewarna seperti putih, agak kuning, jernih, hingga agak bewarna biru. Terdapat beberapa kondisi tertentu yang membuat ASI jadi bewarna lain seperti bewarna agak merah, hijau, hingga hitam.
Dengan begitu, menjaga kualitas ASI merupakan hal yang sangat penting untuk Bunda perhatikan sebagai ibu menyusui. Sebab ASI merupakan sumber makanan dan minuman utama bagi bayi pada masa awal kehidupannya hingga berumur 6 bulan.
Oleh sebab itu, asupan nutrisi bagi ibu menyusui juga merupakan hal yang penting untuk dicukupi. Karena dengan nutrisi yang baik kepada ibu menyusui akan membantu Bunda menjaga kualitas ASI. Berangkat dari hal tersebut, Fitbumin Vilaktin hadir sebagai solusi praktis dalam mencukupi nutrisi ibu menyusui secara lengkap.
Fitbumin Vilaktin memiliki kandungan nutrisi lengkap bagi ibu menyusui seperti protein, DHA, asam amino, dan omega yang tinggi dari ekstrak ikan gabus serta kombinnasi bahan herbal lainnya seperti ekstrak daun katuk, ekstrak bayam dan ekstrak rumput laut yang dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas ASI Bunda.
Dengan mengonsumsi Fitbumin Vilaktin, Bunda tidak perlu khawatir dan cemas lagi akan ASI yang terlihat bening. Fitbumin Vilaktin akan membantu Bunda dalam memproduksi ASI yang lebih lancar dan melimpah untuk Si Buah Hati.
Itulah ulasan tentang ASI bewarna bening? pahami penyebab, kandungan, dan faktanya. Cara mendapatkan dan membeli Fitbumin Vilaktin, Bunda bisa klik tautan berikut ini!