5 Sayuran untuk Ibu Menyusui agar Bayi Gemuk Sehat Plus Penjelasan Kandungannya!

Sayuran untuk ibu menyusui agar bayi gemuk – ASI atau air susu ibu memang merupakan asupan makanan dan minuman terbaik untuk terutama dalam waktu 6 bulan pertamanya. Produksi ASI yang melimpah dan lancar merupakan hal yang diinginkan setiap ibu agar bayi bisa sehat dan gemuk.

Gambar 1 - Sayuran untuk ibu menyusui agar Bayi gemuk
Ilustrasi Sayuran untuk Ibu Menyusui | Gambar: Freepik.com/Racool Studio

Untuk itu, kecukupan akan asupan gizi ibu menyusui merupakan hal yang penting demi menjaga produksi ASI eksklusif yang maksimal. Salah satu sumber asupan gizi atau nutrisi yang bisa Bunda konsumsi dan mudah di dapatkan ialah sayuran. Lantas, jenis sayuran apa yang cocok dan ideal untuk ibu menyusui sehingga ASI menjadi lancar dan berlimpah? Yuk, simak ulasannya Bunda di bawah ini.

Baca Juga: Catat Bun! 6 Ragam Jenis Vitamin agar ASI Kental untuk Ibu Menyusui

Mengenal Kebaikan Sayuran untuk Ibu Menyusui

Sayur atau sayuran merupakan sebutan umum untuk bahan pangan nabati yang biasanya memiliki kadar air tinggi di dalamnya. Sayuran biasa dikonsumsi oleh banyak orang dengan cara dimasak atau diolah dengan cara tertentu, hingga dimakan dalam kondisi fresh atau segar.

Melansir Wikipedia, sayuran adalah makanan yang sehat untuk dikonsumsi sehari-hari serta memiliki peran penting bagi manusia sebab mengandung karbohidrat dan lemak yang rendah, namun kaya akan vitamin, mineral, hingga serat makanan yang penting untuk kesehatan pencernaan.

Untuk para ibu menyusui, sayuran tentunya juga menjadi sumber asupan alami yang baik karena memiliki sejumlah kandungan yang bisa mendukung produksi ASI tetap terjaga lancar. Bahkan berdasarkan Pedoman Gizi Seimbang Menteri Kesehatan RI, ibu menyusui memiliki kebutuhan asupan energi sebanyak 2500 kkal dengan 4p(porsi) sayuran di mana 1 porsi sayuran = 100 gr = 25 kkal. 

Bayi Gemuk Sehat Masih Menjadi Dambaan Banyak Ibu, Bagaimana Faktanya?

Di Indonesia, sebagian besar para ibu masih mendambakan untuk memiliki bayi dengan kondisi yang gemuk atau gendut, sebab bayi tersebut dianggap sehat, menggemaskan, dan lucu. Maka dari itu, banyak busui atau ibu menyusui yang berharap ASI-nya lancar dan berlimpah sehingga bayi tercukupi dari gizi ASI yang bisa membuatnya menjadi sehat dan memiliki badan gemuk, berisi atau montok.

Meski begitu, sebagai fakta yang harus Bunda tahu bahwa kondisi bayi yang gemuk atau montok dengan berat badan berlebih bukan merupakan tanda bayi yang sehat. Melansir Sehat Negeriku Kemkes, Bayi yang terlalu gemuk atau overweight berarti memiliki kondisi penumpukan lemak di tubuhnya sehingga memiliki risiko memiliki penyakit tidak menular (PTM). Dengan begitu, pemahaman di masyarakat terutama para ibu perlu berubah bahwa bayi yang gemuk atau terlalu gemuk belum tentu sehat.    

5 Sayuran untuk Ibu Menyusui agar Bayi Gemuk untuk Bunda Coba!

Cara yang paling tepat untuk menjadikan bayi memiliki berat badan ideal atau gemuk sehat yaitu dengan memberikan asupan ASI eksklusif secara rutin sesuai anjuran dan kebutuhan bayi. Akan tetapi, tidak sedikit dari Bunda yang memiliki kendala tertentu saat memberikan ASI seperti kurang lancar, ASI sedikit, hingga ASI mampat.

Sayuran dapat menjadi sumber asupan gizi atau nutrisi yang dibutuhkan oleh Bunda sebagai ibu menyusui agar produksi ASI terjaga atau ASI menjadi lancar. Berikut 5 sayuran untuk ibu menyusui agar bayi gemuk yang bisa Bunda coba:

1. Bayam

Bayam di Indonesia menjadi salah satu jenis sayuran yang populer dikonsumsi banyak masyarakat serta cukup populer sebagai pelancar ASI alami bagi ibu menyusui. Sayuran bayam juga diketahui memiliki kandungan gizi seperti kalsium, zat besi, asam folat, vitamin A, dan vitamin K sehingga bersifat laktagogue atau membantu merangsang ASI. Melansir Very Well Family, sayuran bayam juga mengandung fitoestrogen yang juga memiliki efek positif atau baik pada produksi ASI.

2. Kale

Jenis sayuran untuk ibu menyusui agar bayi gemuk yang kedua ialah kale atau kubis keriting. Sayuran hijau satu ini juga sering disebut sebagai salah satu makanan sayur super. Hal ini didasarkan pada berbagai jenis kandungan gizi di dalam sayuran kale seperti protein, zat besi, kalsium, asam folat, asam amino, tembaga, magnesium, vitamin A, vitamin C, vitamin, K, dan berbagai jenis vitamin B kompleks. Dengan berbagai kandungannya, sayuran kale tentunya bisa membantu Bunda meningkatkan produksi ASI untuk menyusui bayi.

Baca Juga: Tips Cara Menyusui Setelah Operasi Caesar yang Aman dan Nyaman untuk Bunda!

3. Selada

Gambar 2 - Sayuran untuk ibu menyusui agar Bayi gemuk
Ilustrasi Sayuran Selada | Gambar: Freepik.com/Jcomp

Selada atau dikenal dengan istilah nama latin lactuca sativa merupakan jenis sayuran yang biasa ditanam dan tumbuh pada daerah beriklim sedang atau tropis seperti Indonesia. Selada umumnya digunakan sebagai bagian untuk membuat salad sayuran. Melansir Dinas Pertanian Kota Semarang, selada merupakan sumber vitamin A dan K yang sangat tinggi. Selada juga bisa menjadi sumber asam folat dan zat besi yang baik sehingga cocok untuk ibu menyusui.

4. Daun Kelor

Bunda tentunya sudah sangat familiar dengan nama sayuran daun kelor. Ya, daun kelor memang memiliki popularitas di tengah masyarakat Indonesia karena adanya pepatah lama populer mengatakan “Dunia Tak Selebar Daun Kelor” yang banyak disebutkan banyak orang.

Dibalik kepopulerannya, daun kelor ternyata memiliki kandungan nutrisi dan senyawa yang baik untuk kesehatan seperti antioksidan, vitamin, asam amino, anti-inflamasi, dan kandungan senyawa lain. Bagi ibu menyusui, daun kelor juga memiliki manfaat dari kandungannya berupa senyawa flavonoid yang bisa membantu untuk memperlancar produksi ASI.

5. Daun Katuk

Daun katuk juga diketahui memiliki popularitas sebagai pelancar ASI sehingga dapat menjadi salah satu sayuran untuk ibu menyusui agar bayi gemuk. Hal ini tentunya tidak terlepas dari kandungan nutrisi yang terdapat di dalam daun katuk seperti kaya akan zat besi, provitamin A (beta karoten), protein, vitamin C, vitamin B, vitamin K, kalium, fosfor, dan magnesium.

Mengutip laman Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), dalam sebuah penelitian yang dilakukan pada ibu menyusui di dapatkan hasil bahwa para ibu yang mengonsumsi ekstrak daun katuk memiliki kenaikan produksi ASI sebanyak 50,7% dibandingkan yang tidak mengonsumsi. Dosis yang digunakan dalam penelitian ini memakai takaran yaitu 3 x 300 mg per hari selama 15 hari secara terus-menerus.

Tips Mudah Memilih dan Mengolah Sayuran yang Tepat untuk Ibu Menyusui

Gambar 3 - Sayuran untuk ibu menyusui agar Bayi gemuk
Ilustrasi Memilih Sayuran | Gambar: Freepik/Racool Studio

Dengan mengonsumsi sayuran yang memiliki khasiat dan kandungan baik untuk ibu menyusui, maka Bunda bisa meningkatkan produksi serta kelancaran ASI untuk bayi tercinta agar tubuhnya sehat dan terlihat gemuk. Meski begitu, Bunda perlu memilih dan mengolah sayuran secara tepat agar tidak memberikan efek gangguan kesehatan pada tubuh.

Berikut sejumlah tips mudah memilih dan mengolah sayuran yang tepat untuk ibu menyusui:

  • Bunda perlu memastikan sayuran dalam keadaan segar dan tidak layu.
  • Untuk ibu menyusui, sebaiknya memilih sayuran yang bebas pestisida atau sayuran organik.
  • Cek dan periksa kondisi warna, tekstur, dan aroma sayuran yang mau Bunda beli.
  • Pilih sayuran yang cenderung lebih muda dan tidak terlihat keriput.
  • Cuci sayuran yang mau diolah dengan air dingin lalu keringkan.
  • Untuk merendam sayur, bubuhi sedikit garam agar terhindar dari kuman sebelum dibilas.
  • Jangan lupa untuk menyimpan sayuran di dalam kulkas agar kesegarannya bertahan lebih lama.

Baca Juga: Istimewa dari Bunda! 6 Kandungan ASI yang Membuat Bayi Sehat dan Kuat dari Penyakit

ASI yang Berlimpah dan Lancar bisa Bunda Wujudkan dengan Mengonsumsi Kombinasi Sayuran dan Bahan Alami dari Fitbumin Vilaktin

Setelah mengetahui kebaikan dan jenis sayuran untuk ibu menyusui agar bayi gemuk, Bunda tentunya telah mendapat wawasan baru yang bisa dipahami. Dengan mengonsumsi beberapa jenis sayuran tersebut, produksi ASI yang Bunda miliki tentunya dapat semakin lancar dan berlimpah.

Apabila ASI yang Bunda miliki lancar dan banyak, bayi juga secara langsung akan merasakan dampak positifnya seperti asupan gizinya tercukupi sehingga tubuhnya menjadi sehat, bertumbuh, dan terlihat lebih berisi atau gemuk. Meski begitu, mengolah dan memasak sayuran tentunya membutuhkan upaya lebih serta tidak semua ibu menyusui sempat melakukannya.

Untuk menjawab hal ini, Fitbumin Vilaktin hadir sebagai solusi praktis untuk memperlancar ASI serta menjaga kandungan ASI tetap berkualitas dan berlimpah. Sebab Fitbumin Vilaktin juga terbuat dari kombinasi bahan baku alami yang beberapa diantaranya merupakan sayuran hijau yang berkhasiat untuk ibu menyusui.

Fitbumin Vilaktin terbuat dari bahan baku alami berupa ekstrak daun katuk, ekstrak bayam, ekstrak rumput laut, dan ekstrak ikan gabus yang saling bersinergi untuk memperlancar ASI serta melengkapi gizi bagi ibu menyusui. Nilai dan kandungan gizi Fitbumin Vilaktin memang lengkap yang terdiri dari protein, albumin, 18 asam amino, asam lemak, vitamin dan mineral sebagai pendamping gizi harian Bunda.

Dengan mengonsumsi Fitbumin Vilaktin, Bunda dapat menjaga kualitas dan kuantitas ASI secara optimal yang mana bahan bakunya juga terdiri dari kandungan sayuran pilihan yang di ekstrak secara modern.

Itulah pembahasan mengenai 5 sayuran untuk ibu menyusui agar bayi gemuk sehat plus penjelasan kandungannya yang bisa Bunda coba dan ketahui. Untuk membeli dan memperoleh Fitbumin Vilaktin, Bunda bisa menekan gambar produk atau mengklik tautan link pembelian berikut ini.

Segera beli Fitbumin Vilaktin karena ada diskon promo bulan ini untuk membantu Bunda memiliki ASI yang berlimpah dan lancar!