Akar Rimba Nusantara Hadiri Resepsi Bisnis Permanent Trade Exhibition (PTE) Ke-19 Bersama Perwakilan Duta Besar dan Perdagangan Negara Sahabat di Kementerian Perdagangan RI

Akar Rimba Nusantara Hadiri Resepsi Bisnis Permanent Trade Exhibition (PTE) Ke-19 Bersama Perwakilan Duta Besar - Gambar 1
Foto Bersama Para Perwakilan Perusahaan Produk Lokal dan Perwakilan Kedutaan Besar Negara Sahabat | Ferdinan (Pertama dari Sebelah Kanan di Barisan Belakang) Sebagai Perwakilan PT Akar Rimba Nusantara | Gambar: Istimewa

Fitbumin.com – Melalui Direktorat Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional, Kementerian Perdagangan RI kembali mengadakan resepsi Permanent Trade Exhibition (PTE) ke-19 di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Kamis (11 Agustus 2022). Acara kerja sama perdagangan ini dibuka oleh Direktur Pengembangan Pasar dan Informasi Ekspor, Bapak Marolop Nainggolan.

Permanent Trade Exhibition merupakan ruang pameran di lantai 2 Gedung Utama Kementerian Perdagangan yang menampilkan sekitar 100 perusahaan yang menempatkan sampel produk ekspor sebagai referensi bagi pembeli luar negeri yang datang untuk mencari produk potensial dari Indonesia.

Resepsi ini deselengarakan untuk mempromosikan aneka produk ekspor Indonesia dari para eksportir anggota PTE. Acara kerja sama  ini dihadiri oleh para perwakilan kedutaan besar dan kantor perwakilan perdagangan negara sahabat seperti Kedutaan Besar Republik Irak, Kedutaan Besar Republik Suriah, Kedutaan Besar Portugal, serta Kedutaan Besar dari Polandia.

PT Akar Rimba Nusantara (ARN) hadir sebagai salah satu perusahaan farmasi albumin oral yang diberikan undangan khusus oleh Kementerian Perdagangan RI. Beberapa perusahaan lainya yang memiliki produk lokal sebagai eksportir dan juga turut hadir juga yaitu PT Trio Jaya Steel, PT Unilever Indonesia Tbk, PT Karya Daya Syafarmasi, serta PT Cantik Anugerah Pesona.

Baca Juga: Hasim Djojohadikusumo Apresiasi dan Puji Budidaya Ikan Gabus untuk Turunkan Angka Stunting Oleh PT Akar Rimba di Serdang Bedagai, Sumatera Utara

PT Akar Rimba Nusantara Perkenalkan Produk Albumin Oral yang Memiliki Keunggulan di Depan Para Perwakilan Kedutaan Besar

Dalam kesempatan baik kali ini, Ferdinan selaku tim marketing dan perwakilan PT Akar Rimba Nusantara memaparkan topik terkait kebutuhan pasar akan produk albumin di Indonesia yang ternyata masih impor dan berupa produk injeksi di depan para perwakilan kedutaan besar negara sahabat.

Akar Rimba Nusantara Hadiri Resepsi Bisnis Permanent Trade Exhibition (PTE) Ke-19 Bersama Perwakilan Duta Besar - Gambar 2
Ferdinan Sebagai Perwakilan Akar Rimba Nusantara Sedang Memaparkan Keunggulan Albumin Oral | Gambar: Istimewa

“Saat ini kebutuhan albumin injeksi di Indonesia masih impor dan mahal, satu ampul albumin injeksi bisa mencapai 1,7 juta rupiah. Produk albumin oral dari PT ARN dapat menggantikan kebutuhan albumin tersebut dengan harga yang lebih terjangkau.” ujar Ferdinan di forum kerja sama perdagangan antar negara tersebut.

Dijelaskan bahwa produk albumin oral memiliki keunggulan dibandingkan produk albumin injeksi yang memang lebih mahal dan berasal dari impor luar seperti cara mengonsumsi yang lebih praktis, mudah di bawa ke mana saja, hingga harga yang jauh lebih murah.

“Albumin injeksi dapat meningkatkan kadar albumin dalam waktu singkat sejak diinjeksi ke dalam tubuh untuk pasien kritis, namun setelah injeksi kadar albumin tetap bisa menurun dan pasien membutuhkan asupan albumin untuk mengontrol kadar albumin dalam tubuh. Disinilah albumin oral dibutuhkan untuk kontrol.

Terlebih untuk pasien tidak kritis, tentu tidak diperlukan albumin injeksi dan hanya cukup mengonsumsi albumin oral untuk meningkatkan kadar albumin dalam tubuh. PT ARN juga akan mengembangkan albumin injeksi untuk ke depannya agar Indonesia tidak ketergantungan dengan albumin injeksi impor lagi” ungkap Ferdinan secara gamblang menjelaskan.

Dalam pemaparannya Ferdinan juga menjelaskan bahwa PT Akar Rimba Nusantara telah menjadi pelopor produk mengandung albumin yang berbasis dari bahan ikan gabus di Indonesia. Lebih lanjut dia mengatakan, PT ARN telah memiliki gebrakan inovasi baru dalam budidaya ikan gabus secara modern dan organik dengan adanya majemen air berbasis IoT (Internet of things).

Dengan begitu maka tercipta rantai produksi secara mandiri dan sustainable (berkelanjutan) dari hulu ke hilir sehingga PT ARN tidak perlu bergantung pada stok ikan gabus dari alam yang bisa saja habis atau memiliki standar berbeda dalam kandungannya. Penggunaan pakan organik juga memberikan keunggulan pada kandungan protein yang lebih tinggi sehingga menghasilkan produk yang berkualitas juga.

“Ikan gabus hasil tangkapan alam tentu memiliki ketersediaan terbatas, kita tidak bisa mengambil hasil alam secara terus menerus. Jika kita mengambil ikan gabus di alam secara terus menerus, maka ikan gabus ini akan menjadi langka dan bisa menjadi punah. Oleh sebab itu, PT ARN membudidayakan ikan gabus sejak 2019 untuk keberlangsungan bahan baku ikan gabus.

Menurut hasil uji lab, keunggulan ikan gabus hasil budidaya juga memiliki protein yang lebih tinggi dibandingkan hasil tangkapan alam. Hal ini dikarenakan PT ARN memberikan pakan maggot tinggi protein untuk ikan gabus. Dengan begitu, ikan gabus dapat tumbuh lebih cepat dan memiliki daging yang lebih padat dan protein yang lebih tinggi” ucap Ferdinan dalam pemaparannya.

Baca Juga: Kolaborasi Dorong Kemandirian dan Ketahanan Industri Sediaan Farmasi, Pembuktian Produksi Farmasi Indonesia

PT Akar Rimba Nusantara Hadirkan Produk Mengandung Albumin Tinggi dari Budidaya Ikan Gabus Secara Modern

Menjawab tantangan mengenai injeksi albumin yang mahal dan impor serta masih di pakai di Indonesia, PT Akar Rimba Nusantara menghadirkan produk mengandung albumin tinggi dari budidaya ikan gabus secara modern dengan pakan organik. Produk tersebut adalah Fitbumin yang memiliki beberapa varian untuk kebutuhan keluarga Indonesia.

Akar Rimba Nusantara Hadiri Resepsi Bisnis Permanent Trade Exhibition (PTE) Ke-19 Bersama Perwakilan Duta Besar - Gambar 3
Display Produk-Produk Fitbumin di Gedung Kementerian Perdagangan RI | Gambar: Istimewa

Fitbumin terdiri dari 5 varian produk yang cocok dan ideal bagi kebutuhan kesehatan masyarakat Indonesia akan produk mengandung albumin dan nutrisi penting dari bahan-bahan baku alami terstandar modern melalui kontrol mutu yang ketat dan telah tersertifikasi CPOTB, BPOM, dan Halal MUI.

Kelima varian tersebut diantaranya ialah Fitbumin Vilaktin, Fitbumin Feber, Fitbumin Haruan, Fitbumin Vemuno, dan Fitbumino. Masing-masing produk ini memiliki keunggulan dan manfaatnya tersendiri bagi kesehatan.

Pertama, Fitbumin Vilaktin yang memiliki manfaat sebagai asupan nutrisi lengkap bagi ibu menyusui untuk memperlancar ASI saat menyusui. Adanya protein albumin tinggi dan asam folat yang berguna dalam peningkatan kualitas dan kuantitas ASI.

Kedua, Fitbumin Feber yang bermanfaat untuk mencukupi nutrisi pada ibu hamil agar kesehatan kehamilan dan pertumbuhan janin dapat terjaga optimal. Terdapat kandungan protein, DHA, asam amino, asam folat, asam lemak dan omega yang tinggi untuk menambah nutrisi pada janin di dalam kandungan.

Ketiga, Fitbumin Haruan yang dapat menjadi pilihan tepat dalam mempercepat penyembuhan luka, meningkatkan kadar albumin tubuh, mempercepat penyembuhan luka pasca operasi, hingga membantu proses penyembuhan penyakit kronis seperti TBC, stroke, dan diabetes.

Keempat, Fitbumin Vemuno yang diracik khusus dari bahan baku alami berupa madu, ikan gabus, temulawak dan meniran untuk menambah nafsu makan anak, membantu tumbuh kembang anak dan meningkatkan imun tubuh anak secara optimal.

Kelima, Fitbumino yang merupakan salah satu produk hasil riset kolaborasi dengan Universitas ternama dan telah melalui riset klinis. Fitbumino sebagai penambah daya tahan tubuh yang terbuat dari bahan alami untuk meningkatkan antibodi dan mencegah virus. Selain itu, Fitbumino merupakan produk pemenang penelitian Ristek BRIN dalam pengembangan produk alam pencegah Covid-19.